Main Article Content

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis penerapan harga pokok produksi dengan menggunakan metode Activity Based Costing pada CV Biru Daun Jember. Penelitian ini ialah penelitian kuantitatif dengan pendekatan deskriptif. Metode pengumpulan data yang dipakai ialah dokumen dan wawancara. Metode analisis data disajikan dalam bentuk deskripsi dan perhitungan angka menggunakan metode Activity Based Costing. Hasil penelitian memperlihatkan bahwa perhitungan yang dilakukan oleh CV Biru Daun Jember mengalami undercosting. Selisih biaya yang didapatkan dengan menggunakan metode konvensional dan metode Activity Based Costing pada produk kaus sebesar Rp. 2.222 sedangkan pada produk zip hoodie sebesar Rp. 2.708. Perbedaan harga pokok produksi yang didapat terjadi karena terdapat beberapa biaya overhead pabrik yang tidak dihitung oleh usaha CV Biru Daun Jember. Dari penelitian ini metode Activity Based Costing bisa dijadikan sebagai alat penetapan harga pokok produksi untuk mempertimbangkan keputusan-keputusan yang dilakukan usaha dengan tetap melihat faktor lain seperti harga pasar dan kemampuan daya beli masyarakat

Keywords

Harga Pokok Produksi, Metode Konvensional, Metode Activity Based Costing

Article Details

How to Cite
Ayuningtyas, R., Kantun, S., & Tiara. (2022). PENERAPAN METODE ACTIVITY BASED COSTING DALAM PENENTUAN HARGA POKOK PRODUKSI PADA CV BIRU DAUN KABUPATEN JEMBER. Jurnal Pendidikan Ekonomi Akuntansi Dan Kewirausahaan (JPEAKU), 2(1), 17-23. https://doi.org/10.29407/jpeaku.v2i1.17950

References

  1. Horngren, C. T., Datar, S. M., & Foster, G. (2008). Akuntansi Biaya Jilid 1. Terjemahan P.A. Lestari. Jakarta: PT Gelora Aksara Pratama.
  2. Islahuzzaman, (2011). Activity Based Costing (Teori dan Aplikasi). Cetakan Pertama. Bandung: CV Alfabeta.
  3. Martusa, R., Darma, S.R., & Carolina, V. (2010). Peranan Metode Activity Based Costing dalam Menentukan Cost Of Goods Manufactured. Akurat Jurnal Ilmiah Akuntansi No. 2 Tahun ke-1 Mei-Agustus 2010.
  4. Mulyadi. (2015). Akuntansi Biaya. Edisi ke-5. Cetakan Ketigabelas. Yogyakarta: STIM YKPN.
  5. NISP, OCBC. 2021. 5 Metode Penyusutan Aktiva Tetap, Faktor & Contohnya. https://www.ocbcnisp.com/id/article/2021/06/28/penyusutan-aktiva-tetap.
  6. Slamet, A. (2007). Penganggaran. Perencanaan & Pengendalian Usaha. Semarang: UNNES Press.
  7. Sujarweni, V. W. (2020). Akuntansi Manajemen. Cetakan 2020. Yogyakarta: Pustaka Baru Press.
  8. Wijayanti, R. (2012). Penerapan Activity-Based Costing System untuk Menentukan Harga Pokok Produksi pada PT. Industri Sandang Nusantara Unit Patal Secang. (Skripsi). Universitas Negeri Yogyakarta. https://journal.uny.ac.id/index.php/jkpai/article/view/874/693

DB Error: Unknown column 'Array' in 'WHERE'