KORELASI ANTARA KEMAMPUAN PENDIDIK PAUD DALAM MEMANFAATKAN MEDIA TERHADAP PRESTASI BELAJAR ANAK DIDIK DI PAUD AISYIYAH DESA KAMBINGAN KECAMATAN PAGU KABUPATEN KEDIRI

Authors

  • ASMUNI ASMUNI

DOI:

https://doi.org/10.29407/pn.v1i2.159

Abstract

ABSTRAK: Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: 1) Bagaimana kemampuan pendidik PAUD dalam memanfaatkan media di PAUD Aisyiyah Desa Kambingan Kecamatan Pagu Kabupaten Kediri? 2) Bagaimana prestasi belajar siwa di PAUD Aisyiyah Desa Kambingan Kecamatan Pagu Kabupaten Kediri? 3) Adakah korelasi antara kemampuan pendidik dalam memanfaatkan media terhadap prestasi belajar anak didik di PAUD Aisyiyah Desa Kambingan Kecamatan Pagu Kabupaten Kediri?

Sampel ini diambil dengan tehnik random sampling, adapun prosedurnya adalah dengan cara undian. Instrumen penelitiannya menggunakan pedoman angket, pedoman dokumentasi, pedoman interview, pedoman observasi. Dalam pengumpulan data menggunakan metode angket, metode dokumentasi, metode intervieu dan metode observasi. Tehnik yang dipergunakan untuk menghitung korelasi antara kemampuan guru dalam memanfaatkan media dengan prestasi belajar anak didik adalah menggunakan tehnik analisa product moment.

Dari hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa: (1) Kemampuan pendidik dalam memanfaatkan media di PAUD Aisyiyah dapat dikatakan cukup. Hal ini terbukti dari rata-rata data yang diperoleh dari angket yang menunjukkan nilai rata-rata 19,5 dari tabel konversi yaitu masuk dalam kategori antara 18,26 – 20,74. (2) Prestasi belajar anak didik di PAUD Aisyiyah dapat dikatakan cukup. Hal ini terbukti dari rata-rata data yang diperoleh dari angket yang menunjukkan nilai rata-rata 14,5 dari tabel konversi yaitu masuk dalam kategori antara 14,075-14,925. (3) Korelasi antara kemampuan pendidik dalam memanfaatkan media terhadap prestasi belajar anak didik di PAUD Aisyiyah. Hal ini terbukti dari hasil statistik melalui rumus product moment diperoleh rxy = 0,271 dan dikonsultasikan pada r tab yaitu pada taraf signifikansi 1% (0,354) dan pada taraf signifikansi 5% (0,273). Jadi diketahui r hit < r tab, menunjukkan bahwa r hit tidak dapat diterima pada taraf signifikansi 1% maupun 5%. Dengan demikian hipotesa yang menyatakan bahwa ada korelasi antara kemampuan pendidik dalam memanfaatkan media terhadap prestasi belajar anak didikdi PAUD Aisyiyah Desa Kambingan Kecamatan Pagu Kabupaten Kediri “ditolak”.

Downloads

Download data is not yet available.

PlumX Metrics

Published

2015-04-16

How to Cite

ASMUNI, A. (2015). KORELASI ANTARA KEMAMPUAN PENDIDIK PAUD DALAM MEMANFAATKAN MEDIA TERHADAP PRESTASI BELAJAR ANAK DIDIK DI PAUD AISYIYAH DESA KAMBINGAN KECAMATAN PAGU KABUPATEN KEDIRI. PINUS: Jurnal Penelitian Inovasi Pembelajaran, 1(2). https://doi.org/10.29407/pn.v1i2.159

Issue

Section

Artikel