Penggunaan Metode Waterfall Dalam Rancang Bangun Sistem Informasi Penjualan
Abstract
Abstrak–Using Waterfall Method in Sales Information System Architecture. Bidang usaha penjualan memang sangat menarik untuk ditekuni, bukan hanya perusahaan atau organisasi, tapi masyarakat luas juga berusaha keras mengembangkan usahanya didalam bidang ini. Akan tetapi usaha keras mereka didalam meningkatkan penjualannya tidak diimbangi dengan penggunaan sistem informasi yang baik, sehingga dapat menimbulkan permasalahan. Permasalahan tersebut muncul karena organisasi ataupun perusahaan masih menggunakan sistem konvensional seperti dalam pemesanan barang, pengolahan data, penyimpanan data dan pembuatan laporan penjualannya. Hal tersebut mengakibatkan terjadinya kesalahan pencatatan data, pencarian data terlalu lama dan keterlambatan dalam pembuatan laporan serta data yang dihasilkan tidak akurat. Salah satu contoh pembahasan disini adalah Toko Fadhil Genteng Bogor, karena Toko ini memiliki usaha penjualan yang perkembangannya bagus dan sangat membutuhkan sekali adanya sistem informasi yang terkomputerisasi sehingga dapat memberikan pelayanan yang memuaskan bagi pelanggannya, membutuhkan pengolahan data yang baik sehingga menghasilkan informasi yang akurat. Oleh karena itu, diperlukan adanya rancang bangun sistem informasi penjualan untuk dapat diterapkan di Toko tersebut, dengan menggunakan Netbeans dan database MySQL. Metode yang digunakan dalam rancang bangun sistem ini menggunakan Waterfall. Dengan penggunaan metode ini, maka akan lebih mempermudah dalam pembuatan rancang bangun sistem penjualan terutama pada Toko Fadhil Genteng Bogor, sehingga permasalahan yang dihadapinya dapat teratasi.
Authors who publish with this journal agree to the following terms:
1. Copyright on any article is retained by the author(s).
2. The author grants the journal, right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution License that allows others to share the work with an acknowledgment of the work’s authorship and initial publication in this journal.
3. Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal’s published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgment of its initial publication in this journal.
4. Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work.
5. The article and any associated published material is distributed under the Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License