Sosialisasi Media Ajar Flashcard dan Spinner untuk Meningkatkan Motivasi Belajar Mengaji di TPA Masjid Nurul Hidayah Desa Cisantana
DOI:
https://doi.org/10.29407/dimastara.v4i2.25352Keywords:
TPA, flashcard, spinner, motivasiAbstract
Rendahnya motivasi belajar anak dalam mengaji menjadi tantangan di Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPA) Masjid Nurul Hidayah Desa Cisantana. Hal ini disebabkan oleh penggunaan media pembelajaran yang masih konvensional dan kurang menarik. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, dilakukan sosialisasi media ajar inovatif berupa flashcard hukum tajwid dan spinner edukatif yang dirancang untuk membuat proses belajar lebih interaktif dan menyenangkan. Kegiatan dilaksanakan melalui tiga tahap: pemaparan materi, pelatihan dan praktik langsung, serta evaluasi melalui angket. Flashcard digunakan sebagai media visual untuk mengenalkan hukum bacaan tajwid secara sistematis, sementara spinner dirancang fleksibel agar isi tantangan dapat diganti sesuai kebutuhan materi, seperti hafalan surat pendek atau soal tajwid. Hasil evaluasi menunjukkan bahwa media ini dinilai efektif oleh pengajar dan orang tua dalam meningkatkan motivasi dan keterlibatan peserta didik. Anak-anak menjadi lebih aktif dan antusias dalam belajar mengaji. Kegiatan ini juga melibatkan orang tua agar mereka memahami manfaat media ajar tersebut. Inovasi ini terbukti relevan dan aplikatif untuk mendukung pembelajaran Al-Qur’an yang lebih menarik dan bermakna.
Downloads
References
[1] Usia Dasar (SD/MI) di Taman Pendidikan Alqur’an,” J. Basicedu, vol. 7, no. 1, pp. 1052–1064, 2023, doi: 10.31004/basicedu.v7i1.4823.
[2] M. Jamaludin, N. Hapsah, L. Wati, D. A. Fitri, and A. Fikriadi, “Peningkatan Kualitas Membaca Al-Qur’an Dengan Metode Iqro’ Dan Media Visual Di Tpa Nurul Iman Desa Luwuk Kiri,” Dharmakarya, vol. 12, no. 3, p. 400, 2023, doi: 10.24198/dharmakarya.v12i3.42255.
[3] C. Y. Irada and H. R. Setiawan, “Hubungan Penggunaan Media Flashcard dengan Hasil Belajar Peserta Didik pada Mata Pelajaran Ilmu Tajwid di SMP IT Iqra’ Medan,” J. Educ. Res., vol. 5, no. 2, pp. 1850–1860, 2024, doi: 10.37985/jer.v5i2.1087.
[4] F. Angreany and S. Saud, “Keefektifan Media Pembelajaran Flashcard Dalam Keterampilan Menulis Karangan Sederhana Bahasa Jerman Siswa Kelas Xi Ipa Sma Negeri 9 Makassar,” Eralingua J. Pendidik. Bhs. Asing dan Sastra, vol. 1, no. 2, pp. 138–146, 2017, doi: 10.26858/eralingua.v1i2.4410.
[5] H. Lesmana, “Pengembangan Media Pembelajaran Roda Spinner pada Pembelajaran IPAS di Kelas IV SD Negeri 33 Palembang,” vol. 7, pp. 7161–7167, 2024.
[6] M. Anas, “Implementasi algoritma dalam penerapan graph pada penjadwalan ujian,” Universitas Nusantara PGRI Kediri, 2016.
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2025 Annida Safarulaili, Dea Anisa Putri, Bilqista Zahra Alhafizha, Iyan Setiawan

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Penulis yang menerbitkan jurnal ini menyetujui persyaratan berikut:
- Hak cipta atas artikel apa pun dipegang oleh penulisnya.
- Penulis memberikan jurnal, hak publikasi pertama dengan karya yang dilisensikan secara bersamaan di bawah Lisensi Atribusi Creative Commons yang memungkinkan orang lain untuk membagikan karya dengan pengakuan atas kepenulisan dan publikasi awal karya tersebut dalam jurnal ini.
- Penulis dapat membuat pengaturan kontrak tambahan yang terpisah untuk distribusi non-eksklusif dari versi jurnal yang diterbitkan dari karya tersebut (misalnya, mempostingnya ke repositori institusional atau menerbitkannya dalam sebuah buku), dengan pengakuan dari publikasi awalnya di jurnal ini.
- Penulis diizinkan dan didorong untuk memposting karya mereka secara online (misalnya, di repositori institusional atau di situs web mereka) sebelum dan selama proses pengiriman, karena hal itu dapat mengarah pada pertukaran yang produktif, serta kutipan yang lebih awal dan lebih besar dari karya yang diterbitkan.
- Artikel dan materi terkait yang diterbitkan didistribusikan di bawah Lisensi Internasional Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0