TY - JOUR AU - Aji, Abraham Dimas Bayu AU - Swanjaya, Daniel PY - 2022/12/19 Y2 - 2024/03/29 TI - Sistem Penentu Anggota Divisi Himpunan Mahasiswa Program Studi (SIPADI HIMAPRODI) JF - Nusantara of Engineering (NOE) JA - Noe VL - 5 IS - 2 SE - Artikel DO - 10.29407/noe.v5i2.18444 UR - https://ojs.unpkediri.ac.id/index.php/noe/article/view/18444 SP - 108 - 117 AB - Himpunan Mahasiswa Program Studi (Himaprodi) merupakan salah satu organisasi kampus yang berada di bawah naungan Program Studi. di dalam struktur Himaprodi terdapat yang namanya divisi untuk menunjang kinerja Himaprodi tersebut. Akan tetapi masih diperlukan proses untuk mengidentifikasi divisi para pengurus di Himaprodi agar sesuai dengan bidangnya. Penelitian ini digunakan untuk klasifikasi divisi di Himaprodi Teknik Informatika UNP Kediri. penelitian ini menggunakan data dari pengurus Himaprodi Teknik Informatika UNP Kediri sebanyak 85 data dalam empat periode kepengurusan (2018-2021). Model yang digunakan pada penelitian ini adalah algoritma Decision Tree dengan menggunakan variabel berupa hobi, pengalaman berorganisasi, dan kelebihan dari setiap pengurus itu sendiri. Penelitian ini menerapkan 6 skenario dengan kombinasi variabel dengan tingkat akurasi terbaik. Hasil penelitian yang dikeluarkan berupa nilai akurasi dari klasifikasi divisi manakah yang cocok untuk setiap pengurus Himaprodi agar sesuai dengan bidangnya. hasil akhir penelitian diperoleh nilai akurasi metode Decision Tree (66,67%) sudah dapat direkomendasikan untuk menyelesaikan masalah klasifikasi divisi di Himaprodi Teknik Informatika UNP Kediri. ER -